SWA 100
25 Juli 2018
Bank Mega Masuk Dalam Kelompok SWA 100
Kinerja saham Bank Mega sepanjang tahun 2017 menempatkan Bank Mega sebagai pendatang baru dalam kelompok SWA 100 dengan perhitungan WAI (Wealth Added Index) positif. Seperti diungkap oleh Pemimpin Redaksi SWA, Kemal E Gani bahwa terdapat dua pendatang baru pada kelompok SWA 100, dimana salah satunya adalah Bank Mega.
SWA 100 merupakan pengelompokan grup usaha versi Majalah SWA yang memperoleh WAI positif. Dalam perhitungannya, SWA melibatkan Stern Value Management, perusahaan konsultan keuangan internasional yang melakukan riset dengan menggunakan pendekatan wealth creation dimana perhitungannya didasarkan kepada perubahan harga saham secara harian dalam kurun waktu tertentu, sehingga pada akhirnya akan terlihat perusahaan dengan WAI positif apabila total return yang dihasilkan untuk pemegang saham atau total shareholder return (TSR) lebih tinggi jika dibandingkan dengan Cost of Equity (CoE) nya.
Pada tahun 2018, hanya terdapat 23 perusahaan di Indonesia yang mencatatkan WAI positif. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Majalah SWA yang telah menempatkan Bank Mega dalam kelompok SWA 100. Tentunya penghargaan ini semakin menambah semangat kami dalam bekerja agar dapat memberikan yang terbaik kepada seluruh pemangku kepentingan dan nasabah di bidang jasa keuangan”, dikatakan oleh Direktur Utama Bank Mega Kostaman Thayib disela-sela penerimaan penghargaan di Jakarta.
Adapun hasil kinerja PT Bank Mega Tbk. yang dicapai pada Triwulan II 2018 adalah sbb :
- Aset tercatat sebesar Rp. 82,96 triliun
- Kredit yang disalurkan sebesar Rp. 38,56 triliun.
- DPK tercatat sebesar Rp. 63,70 triliun.
- Laba setelah pajak tercatat sebesar Rp. 681,7 miliar.
- NPL Net sebesar 1,77%